29 Agustus 2024

28 Agustus 2024





Image by freepik

Makanan dan pola hidup sehat - Seri Diet Rohani Part 2 

I. Makanan Jasmani

Setiap orang yang ingin hidup nyaman, pasti sadar menjaga kesehatan adalah hal yang terpenting. Buat apa kekayaan yang banyak, jika tidak dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan. Jadi sebetulnya, menjaga kesehatan sangat lah erat hubungannya dengan mengkonsumsi makanan sehat.

Makanan sehat adalah makanan yang menyediakan nutrisi yang Anda butuhkan untuk tetap sehat, merasa sehat, dan memiliki energi. 

Makanan ini dapat mencakup berbagai makanan nabati dan hewani, dan dapat diproses secara minimal. 

Makanan sehat dapat mengandung nutrisi alami seperti vitamin, mineral, dan fitonutrien, dan mungkin memiliki kandungan natrium atau lemak yang rendah. Makanan ini juga dapat ditanam tanpa pestisida atau bahan kimia buatan. 

Beberapa contoh makanan sehat meliputi: Buah dan sayuran utuh dan yang diproses secara minimal, Biji-bijian utuh, Kacang-kacangan, Telur, Produk susu, Daging Ikan dan unggas. 

Pola makan sehat juga dapat membatasi makanan yang tinggi gula, lemak jenuh, dan garam. Sumber: Google AI

Jadi dalam bahasa sederhananya, kita adalah apa yang kita makan: jika kita makan segala makanan yang menyehatkan, maka tubuh kita akan sehat, sebaliknya jika makan tanpa batas, hanya karena kenikmatan saja, maka justru kita akan kehilangan kenikmatan hidup, karena mengalami berbagai penyakit. 

Pola hidup yang sehat sudah mulai menjadi prioritas yang terakhir. 

  1. Bagi kaum Pria, biasanya kurang berolahraga, banyak bekerja sambil duduk, stress, marah-marah, merokok, minum kopi terlalu sering, bahkan minum-minuman keras atau minuman yang terlalu banyak mengandung dula, kurang jam tidur, kelelahan, adalah beberapa hal yang memicu berbagai penyakit.
  2. Bagi Ibu rumah tangga, mengurus anak adalah hal yang membuat stress, mengurus pekerjaan rumah tangga adalah pekerjaan yang melelahkan, tidak punya waktu istirahat yang cukup, kelelahan, stress karena kekurangan uang, dan lain sebagainya. 
  3. Bagi kaum Perempuan dan Wanita Karier, bekerja di kantor sambil mengawasi anak yang masih kecil, sangatlah membuat stress, bekerja sambil duduk terus, banyak ngemil, bergossip dan berfikir negatif, kurang istirahat, under pressure pekerjaan, begitu pulang masih harus menjaga dan mengurusi anak, sering terbangun, pagi-pagi masih harus mengurusi suami yang akan berangkat kerja. 

Demikianlah kita ketahui bahwa untuk hidup sehat, memerlukan makanan sehat dan pola hidup yang juga sehat, secara jasmani dan rohani. Berikutnya kita harus memahami bagaimana keseimbangan hidup secara jasmani dan rohani itu dibentuk.

II. Makanan rohani dan polah hidup yang sehat

Hal nomor satu yang kita sebutkan dalam pikiran kita pasti: rajin baca FIRMAN TUHAN !!

Betul, tepat, 100 untuk Anda. Akan tetapi dalam kesempatan kita akan membahas apa saja yang sesungguhnya juga adalah hal penting dalam kerohanian kita.

Kita wajib menyaring segala hal yang boleh masuk ke dalam tubuh jasmani dan rohani kita, dari segala hal yang buruk dan tidak sesuai dengan firman Tuhan. Berarti sebelumnya, kita harus terlebih dahulu memiliki pemahaman yang benar, terhadap apa yang buruk dan tidak sesuai dengan firman Tuhan.

Apakah pemahaman yang benar itu?

Roma 8:5

Sebab mereka yang hidup menurut daging, memikirkan hal-hal yang dari daging; mereka yang hidup menurut Roh, memikirkan hal-hal yang dari Roh.

Matius 16:23

Maka Yesus berpaling dan berkata kepada Petrus: "Enyahlah Iblis. Engkau suatu batu sandungan bagi-Ku, sebab engkau bukan memikirkan apa yang dipikirkan Allah, melainkan apa yang dipikirkan manusia."

Jadi segala sesuatu yang Tuhan inginkan adalah segala hal yang harus kita konsumsi sehari-hari, karena itulah yang menyehatkan tubuh rohani kita. Sedangkan memikirkan apa yang dipikirkan Allah, adalah pola hidup yang sehat bagi rohani kita. Kombinasi antara makanan rohani sehat dan pola hidup kerohanian yang sehat, itulah yang akan membawa kita kepada jalan yang lurus menuju kehidupan kekal.

Kolose 3:5-9

Manusia baru

Karena itu matikanlah dalam dirimu segala sesuatu yang duniawi, yaitu 

  1. percabulan, 
  2. kenajisan, 
  3. hawa nafsu, 
  4. nafsu jahat dan juga 
  5. keserakahan, yang sama dengan 
  6. penyembahan berhala, 
semuanya itu mendatangkan murka Allah (atas orang-orang durhaka). Dahulu kamu juga melakukan hal-hal itu ketika kamu hidup di dalamnya. 

Tetapi sekarang, buanglah semuanya ini, yaitu 

  1. marah, 
  2. geram, 
  3. kejahatan, 
  4. fitnah dan 
  5. kata-kata kotor yang keluar dari mulutmu. 
  6. Jangan lagi kamu saling mendustai, 
karena kamu telah menanggalkan manusia lama serta kelakuannya,

Jadi apa yang Tuhan perintahkan untuk kita lakukan?

Kolose 3:12-25

Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah 

  1. belas kasihan, 
  2. kemurahan, 
  3. kerendahan hati, 
  4. kelemahlembutan dan 
  5. kesabaran. Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian. 
  6. Dan di atas semuanya itu: kenakanlah kasih, sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan.
  7. Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. 
  8. Dan bersyukurlah. 
  9. Hendaklah perkataan Kristus diam dengan segala kekayaannya di antara kamu, sehingga kamu 
  10. dengan segala hikmat mengajar dan 
  11. menegur seorang akan yang lain dan sambil 
  12. menyanyikan mazmur, dan puji-pujian dan nyanyian rohani, kamu 
  13. mengucap syukur kepada Allah di dalam hatimu. 
  14. Dan segala sesuatu yang kamu lakukan dengan perkataan atau perbuatan, lakukanlah semuanya itu dalam nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur oleh Dia kepada Allah, Bapa kita.
  15. Hai isteri-isteri, tunduklah kepada suamimu, sebagaimana seharusnya di dalam Tuhan. 
  16. Hai suami-suami, kasihilah isterimu dan janganlah berlaku kasar terhadap dia. 
  17. Hai anak-anak, taatilah orang tuamu dalam segala hal, karena itulah yang indah di dalam Tuhan. 
  18. Hai bapa-bapa, janganlah sakiti hati anakmu, supaya jangan tawar hatinya. 
  19. Hai hamba-hamba, taatilah tuanmu yang di dunia ini dalam segala hal, jangan hanya di hadapan mereka saja untuk menyenangkan mereka, melainkan dengan tulus hati karena takut akan Tuhan. 
  20. Apapun juga yang kamu perbuat, perbuatlah dengan segenap hatimu seperti untuk Tuhan dan bukan untuk manusia. 

Kamu tahu, bahwa dari Tuhanlah kamu akan menerima bagian yang ditentukan bagimu sebagai upah. Kristus adalah tuan dan kamu hamba-Nya. Barangsiapa berbuat kesalahan, ia akan menanggung kesalahannya itu, karena Tuhan tidak memandang orang.

Jadi akhirnya, saudara-saudara, semua yang benar, semua yang mulia, semua yang adil, semua yang suci, semua yang manis, semua yang sedap didengar, semua yang disebut kebajikan dan patut dipuji, pikirkanlah semuanya itu

Filipi 4:8

Amin

0 comments:

Posting Komentar