13 Maret 2024

13 Maret 2024




Image by freepik

Mengasihi atas dasar Iman 

Tidak ada yang mustahil Mukjizat itu Nyata Episode ke - 383

Yohanes 15:12-13

15:12 Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu. 15:13 Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang yang memberikan nyawanya untuk sahabat-sahabatnya. 

  • Amanat Agung Tuhan bukan hanya memberitakan Injil, tetapi juga kita harus "Saling Mengasihi dan Berkorban bagi sesama kita."
  • Dalam membina suatu hubungan, setiap orang harus dilandasi atas Iman. Karena kebiasaan yang baik kita akan rusak, jika bergaul dengan orang yang tidak beriman. Inilah makanya hubungan kita harus didasarkan atas iman. 
  • Orang yang tidak minum-minum, jika salah memilih teman, bisa ikut-ikutan. Mengasihi teman harus, tetapi bukan berarti mengasihi setiap orang dan mengikuti jalan hidupnya yang keliru. Hidup saling mengasihi, berarti juga harus tetap dilandasi dengan Iman kepada Allah.
  • Waktu hari Valentine tempo hari, banyak orang yang memanfaatkan hari itu untuk melakukan hubungan seks bebas dengan bukan pasangan yang sah. Mereka menyalahgunakan Kasih yang berbentuk Eros. Manusia mengasihi dirinya sendiri dan menghancurkan dirinya sendiri. 
  • Jika dilihat data dari BKKBN, 60% dari seluruh remaja WNI dari umur 16 tahun sudah mengenal Seks bebas. 

Iman sebagai dasar sebuah hubungan saling mengasihi:

1. Kasih Agape

  • Kristus terlebih dahulu mengasihi kita manusia yang berdosa. Ia menjadi manusia dengan suatu tujuan, agar kita diperdamaikan dengan Allah. Kita yang berdosa, hina dina, tidak layak, tetapi Yesus berkorban, agar kita jangan binasa, melainkan hidup kekal bersama-Nya. Inilah kasih yang sejati. Hukum dunia adalah, "Kamu baik, saya baik. Kamu jahat, saya bisa lebih jahat dari kamu." 
  • Tuhan Yesus tidak pernah menuntut kehidupan kita yang berdosa. Ia tidak harus mati buat kita, tetapi Ia mengambil keputusan yang besar, mengosongkan diri-Nya menjadi sama dengan ciptaan-Nya, demi menyelamatkan dan memberikan kehidupan kekal. Inilah menjadi landasan iman kita dalam berhubungan.
  • Berdoalah bagi orang yang membenci kita. Mengapa? Karena hubungan kita dengan Allah sudah dipulihkan, maka kita harus juga mengasihi sesama kita, walaupun dijahati.

2. Jangan mengambil pasangan yang tidak seiman

1 Korintus 15:33

Janganlah kamu sesat: Pergaulan yang buruk merusakkan kebiasaan yang baik. 

  • Bagi orang yang belum berpasangan, jangan nekat mengambil pasangan yang tidak seiman. Hidup kita akan gagal dan traumatik tidak pernah hilang dalam seumur hidup kita.
  • Dalam hubungan kerja kita tidak boleh juga memilih teman yang suka punya kebiasaan buruk. Orang yang suka minum-minum dan hidup dalam kebiasaan yang buruk, kehidupannya tidak mempunyai masa depan yang baik.

3. Hubungan Seks, hanya boleh dilakukan oleh pasangan yang sah di hadapan Allah

  • Kita harus bertobat, jika sudah melakukan hubungan seks dengan pasangan yang bukan pasangan yang sah. Datanglah kepada Yesus, mohonlah ampun dan berbalik dari jalan yang salah. Tinggalkan seluruh perbuatan yang salah itu.
  • Orang yang terikat dengan perbuatan Pornografi dan Pornoaksi, harus segera bertobat dan meninggalkan perbuatan itu.

  • Hiduplah dalam Kasih yang didasari dengan iman kepada Kristus.

Kejadian 2:24-25

2:24 Sebab itu seorang laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya menjadi satu daging. 2:25 Mereka keduanya telanjang, manusia dan isterinya itu, tetapi mereka tidak merasa malu.

Alkitab sudah mencatat yang harus menjadi landasan iman kita, yaitu kehidupan yang kudus di hadapan Allah.

Jangan ada di antara kita yang sesat dipengaruhi iblis. Sulit sekali meninggalkan kehidupan seks bebas, datanglah kepada Allah. Pulihkanlah hubungan mu dengan Allah. Bertobatlah di hadapan Allah, jangan sembarangan hidup. Hidup ini tidak lama. Segala penyakit yang terjadi bisa menyerang akibat perbuatan yang tidak kudus.

Datanglah kepada Tuhan Yesus, mohonlah ampun dengan segala penyesalan. Berbalik lah dari seluruh kehidupan kita yang salah jalan. 

Amin.

0 comments:

Posting Komentar