02 Oktober 2023

02 Oktober 2023



Tidak pandai bicara

Keluaran 4:10-17

4:10 Lalu kata Musa kepada TUHAN: "Ah, Tuhan, aku ini tidak pandai bicara, dahulupun tidak dan sejak Engkau berfirman kepada hamba-Mupun tidak, sebab aku berat mulut dan berat lidah." 4:11 Tetapi TUHAN berfirman kepadanya: "Siapakah yang membuat lidah manusia, siapakah yang membuat orang bisu atau tuli, membuat orang melihat atau buta; bukankah Aku, yakni TUHAN? 4:12 Oleh sebab itu, pergilah, Aku akan menyertai lidahmu dan mengajar engkau, apa yang harus kaukatakan." 4:13 Tetapi Musa berkata: "Ah, Tuhan, utuslah kiranya siapa saja yang patut Kauutus." 4:14 Maka bangkitlah murka TUHAN terhadap Musa dan Ia berfirman: "Bukankah di situ Harun, orang Lewi itu, kakakmu? Aku tahu, bahwa ia pandai bicara; lagipula ia telah berangkat menjumpai engkau, dan apabila ia melihat engkau, ia akan bersukacita dalam hatinya. 4:15 Maka engkau harus berbicara kepadanya dan menaruh perkataan itu ke dalam mulutnya; Aku akan menyertai lidahmu dan lidahnya dan mengajarkan kepada kamu apa yang harus kamu lakukan. 4:16 Ia harus berbicara bagimu kepada bangsa itu, dengan demikian ia akan menjadi penyambung lidahmu dan engkau akan menjadi seperti Allah baginya. 4:17 Dan bawalah tongkat ini di tanganmu, yang harus kaupakai untuk membuat tanda-tanda mujizat."

Hukum Pelayanan: Tuhan tidak mencari orang hebat untuk melayani-Nya. 

Jika ada orang yang merasa Tuhan beri dia bagian dalam pelayanan, karena ia hidup benar, hidup baik, lebih tinggi derajatnya dari orang lain, itu SESAT!!

Jangan memakai tipuan dalam pelayanan, itu jahat dan mencuri kemuliaan Allah. Tuhan mencari orang yang mau dibentuk-Nya untuk dipakai melakukan perkara dahsyat. Karena Tuhan Hebat, maka kita yang bukan siapa-siapa ini dipakai Allah.

Siapa orang yang mau dipakai Tuhan:

1. Orang yang mau dengar-dengaran suara Tuhan

  • Allah tahu sedalam-dalamnya hati kita, Ia mau orang yang mau mendengar suara-Nya.
2. Orang yang tulus melayani 

  • Kalau ada orang yang merasa lebih disayang Tuhan, Ia lebih dipakai dari orang lain, Ia merasa lebih hebat daripada orang lain.
  • Barangsiapa yang mau dipakai Tuhan, harus tulus hati dan bersih hatinya.
3. Orang yang memiliki jiwa yang siap berkorban

  • Kalau seseorang mau ikut Yesus ia harus siap menyangkal dirinya.
4. Orang yang menyadari ia orang yang berutang kepada Tuhan

  • Jika seseorang menyadari ia orang yang berutang kepada Tuhan, maka ia akan hidup berusaha membalas kasih-Nya.
Perhatikanlah bacaan dalam Keluaran 4 di atas: Musa mengalami banyak masalah karena menolak Tuhan.

Tuhan mau pakai orang:

1. Tuhan mau pakai sesuai kerelaan hati orang itu

  • Wahyu 3:20 Lihat, Aku berdiri di muka pintu dan mengetok; jikalau ada orang yang mendengar suara-Ku dan membukakan pintu, Aku akan masuk mendapatkannya dan Aku makan bersama-sama dengan dia, dan ia bersama-sama dengan Aku.

2. Tuhan mau pakai dan memperlengkapi seseorang yang siap dipakai-Nya

  • Murid-murid-Nya diperlengkapi dengan Kuasa Roh Kudus

3. Tuhan memakai sesuai ukuran hati dan penyerahan diri

  • Tuhan menyelami hati seseorang, seberapa besar ia menyiapkan dirinya untuk Tuhan isi dengan perlengkapan Surgawi-Nya.

4. Tuhan mau melatih dan diproses terlebih dahulu

  • Pelayanan itu adalah peperangan, siapkan diri kita untuk berperang. berserah dan berlatih dalam keseharian kita. 

Amin

0 comments:

Posting Komentar