24 Agustus 2023


Tidak ada yang mustahil Mukjizat itu Nyata Episode ke 361


Inji yang memerdekakan


Gal 5:1-13

Galatia ini ada antara kota Anatoly dan Ankara (Ibukota Turki). Galatia ini kumpul para filsuf dan cendekiawan di situ. Mereka ini mengacaukan ajaran Kristus dengan kebiasaan adat di situ. 

Dikatakan bahkan ada Injil lain yang menyebabkan orang Kristen menjadi terikat pada Tradisi yang menyesatkan. Padahal umat Tuhan diselamatkan oleh karena Kasih Karunia Allah semata.

Perbuatan daging tidak mendapat tempat di Surga. Tetapi ada Injil yang lain diajarkan di Galatia. Mereka dipaksa untuk disunat. Tradisi yang tidak ada di Injil. 

Kita sekarang juga tidak boleh diikat dengan dosa dan tradisi seperti itu.

1. Kristus yang memerdekakan

  • Kemerdekaan kita ini adalah perjuangan para pendahulu kita merebut kemerdekaan, bukan pemberian cuma-cuma. 
  • Perbudakan dosa juga menyebabkan kita tidak merdeka. Mari datang kepada Kristus untuk merdeka.
  • Jika kita masih menyayangi dosa, maka kita tidak merdeka dan Iblis dapat bekerja bebas atas kita. Ini mengerikan.
  • Banyak orang masih diperbudak juga untuk mencari uang. Keluarga sudah tidak lagi merasa punya kepala keluarga, karena ayah mereka bekerja di luar nalar.
  • Banyak juga orang yang terikat dengan pornografi. Ini menyebabkan tubuh kita berdosa dan tidak bisa masuk ke Surga.
  • Kita tidak menganut "Yin-Yang". Apa itu? Sehitam-hitamnya orang ada putihnya, seputih-putihnya orang ada hitamnya. Dalam Kristen tidak ada ajaran itu, Kristus mengajarkan kesempurnaan, tidak ada titik hitam yang diizinkan Tuhan, makanya Kristus mati buat kita. Ia lah yang akan menyempurnakan kita di depan Allah Bapa.

Galatia 1:6-7

Hanya satu Injil
1:6 Aku heran, bahwa kamu begitu lekas berbalik dari pada Dia, yang oleh kasih karunia Kristus telah memanggil kamu, dan mengikuti suatu injil lain, 1:7 yang sebenarnya bukan Injil. Hanya ada orang yang mengacaukan kamu dan yang bermaksud untuk memutarbalikkan Injil Kristus.

Kita tidak suka baca firman Tuhan, maka itulah ciri orang yang terikat pada dunia.

2. Dalam Kristus ada Kasih Karunia
Dilanjutkan dalam Episode ke-362

0 comments:

Posting Komentar