18 Agustus 2023

18 Agustus 2023

Kedatangan Kristus kali yang kedua

  • Pembicaraan tentang kedatangan kedua dari Kristus, adalah sesuatu yang sering dipalsukan. Ini dianggap mudah untuk dimanfaatkan demi kepentingan pribadi.

  • Kristus datang menyelamatkan orang ke Surga, atau justru meninggalkan orang di Bumi. 
  • Tugas kita bukan menggali itu, tetapi persiapan kita bagaimana? Apakah kita siap sewaktu Kristus datang tiba-tiba..? 
  • Jika kita memang mengasihi Tuhan dengan tulus, kita tidak peduli kapan waktunya Ia datang, kita akan tetap rajin dan tekun melayani-Nya.

Hari ini harinya Tuhan bag ke-8 
Program Ke 
"Hari Tuhan datang seperti Pencuri"

Di dalam Alkitab, Kedatangan Kristus kali yang kedua digambarkan sebagai:
  1. Mempelai Pria yang datang menjemput Mempelai Perempuan
  2. Pencuri

Mana yang benar? Ternyata masalahnya terletak pada "Tuhan Yesus datang bagi siapa?" 

II Petrus 3:10-16

3:10 Tetapi hari Tuhan akan tiba seperti pencuri. Pada hari itu langit akan lenyap dengan gemuruh yang dahsyat dan unsur-unsur dunia akan hangus dalam nyala api, dan bumi dan segala yang ada di atasnya akan hilang lenyap. 3:11 Jadi, jika segala sesuatu ini akan hancur secara demikian, betapa suci dan salehnya kamu harus hidup 3:12 yaitu kamu yang menantikan dan mempercepat kedatangan hari Allah. Pada hari itu langit akan binasa dalam api dan unsur-unsur dunia akan hancur karena nyalanya. 3:13 Tetapi sesuai dengan janji-Nya, kita menantikan langit yang baru dan bumi yang baru, di mana terdapat kebenaran. 3:14 Sebab itu, saudara-saudaraku yang kekasih, sambil menantikan semuanya ini, kamu harus berusaha, supaya kamu kedapatan tak bercacat dan tak bernoda di hadapan-Nya, dalam perdamaian dengan Dia. 3:15 Anggaplah kesabaran Tuhan kita sebagai kesempatan bagimu untuk beroleh selamat, seperti juga Paulus, saudara kita yang kekasih, telah menulis kepadamu menurut hikmat yang dikaruniakan kepadanya. 3:16 Hal itu dibuatnya dalam semua suratnya, apabila ia berbicara tentang perkara-perkara ini. Dalam surat-suratnya itu ada hal-hal yang sukar difahami, sehingga orang-orang yang tidak memahaminya dan yang tidak teguh imannya, memutarbalikkannya menjadi kebinasaan mereka sendiri, sama seperti yang juga mereka buat dengan tulisan-tulisan yang lain. 

  • Kita harus paham mengenai Rancangan Allah dalam kehidupan umat manusia:
  • Kejadian kedatangan kedua dari Kristus, terjadi sangat cepat seperti pencuri, bagi orang yang tidak mengenal-Nya, akan tetapi seperti Mempelai Pria yang menjemput kita Jemaat-Nya yaitu Mempelai Perempuan-Nya. 

Kristus datang sebagai Pencuri akan:

1. Mengejutkan

  • Orang yang hidup di dalam Tuhan, selalu menantikan kedatangan Kristus dalam kemuliaan-Nya. Itulah mereka menantikan-Nya sebagai Mempelai Pria yang akan datang menjemput kita.
  • Sebaliknya orang yang tidak peduli pada hidupnya, yaitu sedang bersenang-senang dengan kesenangan dunia yang tidak peduli akan dosa yang dilakukannya, maka Kristus datang seperti pencuri. Ia datang pada saat yang tidak diduga, bahkan tidak memahami bahwa yang datang adalah Yesus Kristus, yang telah mereka tolak.

2. Merugikan

  • Kristus akan datang dengan segala kemulaiaan-Nya, sebagai Raja yang akan menghakimi umat manusia. Buat orang yang tidak mengenal-Nya dan hidup di dalam dosa, maka Tuhan Yesus mengerikan sekali, betapa merugikannya kedatangan Kristus itu. 

3. Menjadi Hari penyesalan

  • Orang akan menyesal waktu sadar bahwa sudah pernah menolak Kristus dalam hidupnya. Orang yang sudah kenal Nama Yesus tetapi meninggalkan-Nya, akan menyesal karena benar Kristus lah yang akan datang sebagai Raja di atas Segala Raja, Allah yang Maha Kuasa. Semua yang menolak-Nya akan dibuang ke dapur api yang apinya kekal.

Amin

0 comments:

Posting Komentar