22 Mei 2023
Kuasa kegelapan
Di dalam dunia ini hanya ada dua kekuatan:
1. Kuasa Kristus
2. Kuasa Kegelapan
Seringkali kita mendengar bahwa sesungguhnya, manusia punya kekuatan besar di dalam dirinya. Ada tenaga dalam diri kita yang belum dibuka. Ada ilmu-ilmu tertentu yang harus dipelajari.
Semuanya itu adalah palsu dan menipu, manusia dibuat dari debu tanah, tapi diberi nafas dari Tuhan. Kekuatan Allah saja yang memberi kekuatan bagi manusia. kekuatan kita hanya ada jika kita tinggal di dalam Firman Allah.
Akan tetapi kuasa kegelapan terus menipu manusia sebagai Malaikat Terang. Ia terus menanamkan bahwa ia bukan kuasa kegelapan, tetapi kuasa terang.
Anak Tuhan yang berjalan dalam Tuhan, tidak akan tertipu.
"Kuasa-kuasa Kegelapan"
Iblis adalah Bapa dari segala dusta. Ia mulai masuk dengan cara lain, setelah cara yang lama diketahui orang banyak. Contoh: dulu Dukun dipercaya bisa menyembuhkan, bisa beri kuasa besar. Tetapi lama kelamaan diketahui orang bahwa itu iblis yang menjadi dalangnya, mulai nama "Dukun diubah" men
Lukas 22:47-53
22:47 Waktu Yesus masih berbicara datanglah serombongan orang, sedang murid-Nya yang bernama Yudas, seorang dari kedua belas murid itu, berjalan di depan mereka. Yudas mendekati Yesus untuk mencium-Nya. 22:48 Maka kata Yesus kepadanya: "Hai Yudas, engkau menyerahkan Anak Manusia dengan ciuman?" 22:49 Ketika mereka, yang bersama-sama dengan Yesus, melihat apa yang akan terjadi, berkatalah mereka: "Tuhan, mestikah kami menyerang mereka dengan pedang?" 22:50 Dan seorang dari mereka menyerang hamba Imam Besar sehingga putus telinga kanannya. 22:51 Tetapi Yesus berkata: "Sudahlah itu." Lalu Ia menjamah telinga orang itu dan menyembuhkannya. 22:52 Maka Yesus berkata kepada imam-imam kepala dan kepala-kepala pengawal Bait Allah serta tua-tua yang datang untuk menangkap Dia, kata-Nya: "Sangkamu Aku ini penyamun, maka kamu datang lengkap dengan pedang dan pentung? 22:53 Padahal tiap-tiap hari Aku ada di tengah-tengah kamu di dalam Bait Allah, dan kamu tidak menangkap Aku. Tetapi inilah saat kamu, dan inilah kuasa kegelapan itu."
Seorang yang dikuasai kuasa kegelapan, adalah orang yang:
1. Tidak lagi berfikir dengan akal sehatnya
- Orang banyak itu menangkap beramai-ramai dengan pentungan dan tongkat, padahal Tuhan Yesus ada di Bait Allah setiap hari dan mereka diam saja. Orang banyak itu tidak lagi berfikir dengan akal sehat.
- Seorang suami sudah punya anak dewasa, tetapi pacaran dengan anak SMA. Istri dan anaknya ditinggal, demi kesenangan sesaat.
- Seorang yang punya Tuhan tetapi pada saat menghadapi masalah, ia menjadi panik dan stress, ia berusaha minta pertolongan ke sana sini, mengandalkan koneksi dan jabatan. Ia lupa Tuhan.
- Seorang mahasiswa yang ditinggal pacarnya, kemudian melupakan kesedihannya dengan narkoba. Ini menghancurkan masa depannya.
2. Menghalalkan segala cara
- Orang menyebut dirinya pemimpin, tetapi malah menekan orang yang dipimpinnya. Apapun ia lakukan demi mencapai tujuannya, tidak peduli bawahannya menderita.
- Pejabat Daerah yang dipilih oleh rakyat, tetapi tidak membela rakyatnya, malahan mengambil uang dari daerah itu untuk kepentingannya sendiri.
- Demi mencapai kedudukan yang lebih tinggi, seseorang pergi ke Paranormal, minta pengasihan dan pesugihan. Ini sama dengan mengizinkan dirinya dibelenggu oleh iblis.
3. Menolak untuk berjalan dalam kebenaran
- Orang mencoba membunuh kebenaran. Orang banyak mendengar Tuhan Yesus di Bait Allah mengajar Kebenaran, tetapi orang itu juga berusaha membunuh Kebenaran yang Tuhan Yesus sampaikan.
- Orang zaman sekarang ini banyak yang alergi mendengarkan firman Tuhan. Mereka lebih senang mendengarkan hal yang menyenangkan telinganya.
- Pendeta menegur jemaat untuk hidup lebih baik lagi, malahan langsung bertekad tidak mau datang ke Gereja itu lagi. Itu kan sesat.
Amin.
0 comments:
Posting Komentar