24 April 2023
Pengendalan diri
Tiada yang mustahil bagi Allah, Mukjizat itu nyata. Episode ke-111 - RPK FM
Amsal 25:28 Orang yang tak dapat mengendalikan diri adalah seperti kota yang roboh temboknya
Tembok China yang tidak bisa dihancurkan, tapi ternyata bisa ditembus musuh, hanya dengan menyuap penjaganya.
Galatia 5:22-24
5:22 Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, 5:23 kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu. 5:24 Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia telah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan keinginannya.
Mengapa kita perlu mengendalikan diri? Karena itu bagian dari Buah Roh. Jadi jika kita hidup dipimpin oleh Roh Kudus, maka kita akan bisa mengendalikan diri kita. Jangan andalkan kekuatan kita sendiri, andalkan kekuatan Allah.
Apa yang perlu kita kendalikan dalam diri kita?
1. Pengendalian Lidah
Yakobus 3:4-5
3:4 Dan lihat saja kapal-kapal, walaupun amat besar dan digerakkan oleh angin keras, namun dapat dikendalikan oleh kemudi yang amat kecil menurut kehendak jurumudi. 3:5 Demikian juga lidah, walaupun suatu anggota kecil dari tubuh, namun dapat memegahkan2. Pengendalian Emosi
Mazmur 4:4
(4-5) Biarlah kamu marah, tetapi jangan berbuat dosa; berkata-katalah dalam hatimu di tempat tidurmu, tetapi tetaplah diam.
3. Pengendalian Pikiran
Matius 6:25
"Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir 1 akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian?
4. Pengendalian Perut
Amsal 23:2
Taruhlah sebuah pisau pada lehermu, bila besar nafsumu!
Kita perlu mengendalikan nafsu makan kita. Jika kita sehat, maka kita bisa melayani Tuhan dengan mudah.
Amin.
0 comments:
Posting Komentar