25 Maret 2023

25 Maret 2023



Nasihat


"Seribu kritik terlalu sedikit, tetapi satu pujian terlalu banyak - DR.Paul Yonggi Cho"

Pujian seringkali membuat orang sombong, sebaliknya kritik bisa menyadarkan bahwa dirinya tidak punya apa-apa, hanya bergantung saja pada Tuhan kekuatannya.
Nasihat atau kritik lah yang membuat kita bisa ingat Tuhan cinta kita, bahwa kita tidak bisa apa-apa tanpa Tuhan. Nasihat seringkali dianggap pagar supaya bisa bertahan hidup.

Hari ini harinya Tuhan bag ke-8 
Program Ke 

"Nasihat"

1. Yang menerima - lapang hati
2. Yang memberi nasihat - berdasarkan kasih

1 Tim 1:3-11 <-- klik di sini

Bagaimana caranya memberi nasihat:

1. Nasihat harus lahir dari hati yang Suci

Ada orang yang memberi nasihat dengan motivasi iri hati atau kebencian. Nasihatnya lebih ke arah penyerangan bukan membangun. Orang seperti ini tujuannya menghancurkan. 

2. Nasihat harus berdasar pada firman Tuhan

Ajaran nenek moyang adat istiadat yang sesungguhnya bertentangan dengan firman Tuhan. Ada orang yang mau menikah datang ke kuburan, bertanya pada leluhur untuk minta nasihat.

3. Nasihat tidak boleh menyakitkan, tapi tepat dipergunakannya

Cara, waktu, penggunaan bahasa yang tepat untuk menasihati orang lain. Kalau kita sudah menasihati pasangan kita dengan cara yang kurang pas, waktunya keliru. Itu menjadi menyakitkan.

Firman Tuhan harus dijadikan dasar pemberian Nasihat. Roh Allah akan beri hikmat.

Amin.

0 comments:

Posting Komentar