Perhatikanlah kehidupanmu - Tubuhmu adalah Bait Allah by Ps.Apius Rupang - RPK FM

25 Februari 2023


Perhatikanlah kehidupanmu - Tubuhmu adalah Bait Allah

Hagai 1:2-11

Jemaat mengurus urusannya sendiri, sementara Bait Allah tidak diperhatikan. Tuhan menghalau berkat mereka.
Dalam Firman di atas, kita juga diajar untuk memperhatikan diri kita. Di masa Pandemi, setiap orang mengurus diri sendiri: membeli masker, disinfectant, cuci tangan. Tapi itu bagian luar kehidupan kita, yaitu tubuh. Mereka tidak waspada ada Virus yang asalnya dari alam roh ini, yaitu DOSA. 
Dosa merupakan virus yang membunuh bahkan membinasakan kehidupan manusia dan membuangnya ke alam maut.

Nabi Hagai menyampaikan teguran Allah pada bangsa Israel, yaitu Bait Allah tidak diperhatikan namun mengejar kehidupan masing-masing. Refleksinya adalah kehidupan kita. Tubuh kita adalah Bait Allah. Tempat kediaman Allah di bumi ini adalah Tubuh kita. Digambarkan di atas, tubuh kita di Mata Allah, mungkin masih berupa reruntuhan. Kehidupan kita yang compang-camping, penuh berlumuran dosa.

1 Korintus 3:16

Tidak tahukah kamu, bahwa kamu adalah bait Allah dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu?

Kita harus sadar, bahwa penting membangun "Bait Allah" kita sendiri. Hiduplah yang bersih, bangunlah tubuh kita, hingga layak bagi Allah untuk tinggal di dalamnya .
Tuhan Yesus mati buat kita. Darah-Nya yang dicurahkan, menjadi tonggak keselamatan kita. 
Kita tanpa Tuhan Yesus akan binasa. Jadikan Tuhan Yesus sebagai Fondasi Bait Allah kita. Jangan lagi ada Kenajisan dan Percabulan di dalam hidup kita. Kudus kan Bait Allah kita, agar Allah berkenan tinggal di dalamnya.

Amin. 

Komentar

Postingan Populer