13 Februari 2023

13 Februari 2023



Allah yang menyingkapkan rahasia

Ada banyak rahasia kehidupan yang tidak kita mengerti. Jika kita tidak tahu caranya akan ada dampak negatif:

1. Tertekan
  • Kita melihat semua yang di kehidupan kita jelek, orang lain yang jahat malah beruntung. Tertekan dan putus asa
2. Panik dan Khawatir
  • Kemuliaan Allah merahasiakan sesuatu. Semua ada maksud Allah, tapi kita tidak mengerti, sehingga kita khawatir waktu Allah belum buat mukjizat. Allah bukan tidak membuat mukjizat, tapi belum.
3. Keras dan kasar
  • Orang yang khawatir maka akan menjadi defensif. Jiwanya keras dan Tindakannya menjadi kasar. 
4. Menghalalkan segala cara
  • Orang yang sudah putus asa, beriman tidak dibukakan jalan. Orang ini mulai menghalalkan segala cara, yaitu mencari jalan keluar di luar Tuhan.


Hari ini harinya Tuhan bag ke-8
Program Ke 
"Allah yang menyingkapkan rahasia"

  • Dalam hidup ini ada banyak yang menjadi rahasia. Yesus Kristus sudah mengangkat kita menjadi sahabat-Nya, sehingga rahasia disingkapkan bagi kita.

Daniel 2:19-30

  • Daniel memohon kepada Allahnya untuk meminta disingkapkan arti dari mimpi raja. Daniel berusaha membela orang-orang yang akan dibunuh. 
  • Rahasia yang tidak bisa disingkapkan manusia, disingkapkan Allah untuk Daniel. Mengapa? Daniel orang yang kudus dan menghormati Allah di atas segalanya. Ia hanya bergantung kepada-Nya. Ia beriman penuh, bahwa Ia akan membela perkaranya.
  • Ia bersaksi kepada orang yang tidak mengenal Allah, bahwa ada Allah yang di Surga bisa menyingkapkan segala sesuatu.


Pada zaman ini, Allah kita tetap sama. Ia mau menyingkapkan rahasia:

1. Allah Maha Kuasa dan Maha kekal
  • Allah sudah ada dari sebelum semuanya ada, Ia ada di zaman sekarang, dan Ia akan ada setelah semuanya sudah tidak ada lagi.
2. Allah Maha Tahu dan Maha Kasih
  • Allah tahu segala-galanya dan Allah rendah hati mau memberikan artinya buat kita. Ia mengasihi kita dan tidak mau kita binasa, dituntun nya kita hingga kita berjalan dalam firman-Nya.
3. Allah Menyediakan yang terbaik
  • Allah tidak pernah menyediakan yang sekedar "baik"., tapi Allah kita tetap menyediakan yang Terbaik buat kita. Percaya saja.
4. Allah yang menguatkan dan membela anak-anak-Nya
  • Ia menguatkan dan terus memimpin kita hingga kita berjalan dalam kehendak-Nya.
Amin.

0 comments:

Posting Komentar