06 Januari 2023

06 Januari 2023



Harus bertumbuh

  • Apapun yang hidup di muka bumi ini pasti bertumbuh. Semua makhluk hidup pasti bertumbuh dari kecil semakin besar dan menjadi tua. Kalau sudah tidak bertumbuh lagi, biasanya itu sudah mati.
  • Kehidupan iman seseorang juga harus bertumbuh. Dari orang yang menghidupi dosa, semakin lama menjadi orang Kristen dan semakin benci dosa. Itu bertumbuh. Ada orang yang tadinya stress menghadapi segala masalah, lama kelamaan menghadapi masalah dengan tenang hati dan berserah kepada Allah.
  • Ada ternyata orang yang seperti tulang belulang yang semakin lama menjadi kering, yaitu orang yang imannya tidak bertumbuh. Akan tetapi jika orang itu mau datang kepada Allah, Ia akan mengubahkan hidupnya menjadi tunas, berakar, bertumbuh dan akhirnya bisa berbuah.
  • Iman timbul dari pendengaran dan iman itu akan bertumbuh. 

2 Petrus 3:17-18 (TB)

17 Tetapi kamu, saudara-saudaraku yang kekasih, kamu telah mengetahui hal ini sebelumnya. Karena itu waspadalah, supaya kamu jangan terseret ke dalam kesesatan orang-orang yang tak mengenal hukum, dan jangan kehilangan peganganmu yang teguh. 18 Tetapi bertumbuhlah dalam kasih karunia dan dalam pengenalan akan Tuhan dan Juruselamat kita, Yesus Kristus. Bagi-Nya kemuliaan, sekarang dan sampai selama-lamanya. 

  • Petrus mengingatkan jemaat Gereja yang sudah lama ikut Tuhan, tapi tidak ada pertumbuhan dan tidak ada artinya. Setiap hari akan kehilangan Damai sejahtera, setiap hari berdosa lagi, dan itu sama sekali tidak ada gunanya buat Tuhan.

Bacalah tentang pertumbuhan:

1. Makanan yang baik

  • Orangtua yang ingin anaknya bertumbuh dengan baik, akan memberikan makanan yang baik. 
  • Makanan rohani orang Kristen adalah Firman Tuhan yang masuk ke dalam dirinya. Ia tenggelam di dalam firman, tapi tidak mau makan firman itu. Ia tidak menjadi kenyang, artinya tetap kelaparan. Itulah orang yang tidak bertumbuh. Seseorang harus berlatih membaca firman Tuhan dengan baik. 

2. Menjaga pernafasan yang sehat

  • Seseorang yang bernafas baik adalah orang yang berdoa dengan baik. Orang Kristen nafas rohaninya adalah hubungan nya dengan Allah. Mulailah segala hal dengan mohon izin dan berkat Tuhan, jalani segala hal kita dengan doa, akhiri semuanya dengan doa. 

3. Ia harus punya perawatan yang baik

  • Tanaman, binatang, manusia dirawat secara fisik supaya sehat. orang Kristen secara rohani dipelihara di Gereja Lokal, ia dirawat dengan baik di sana.
  • Orang yang pindah-pindah gereja, sesungguhnya hanya tersinggung saja. Semuanya itu sia-sia. Kita hidup 

4. Lingkungan yang baik dan terawat

  • Hidup kita harus memiliki lingkungan yang baik dan tertata, terawat dengan pergaulan dan Firman Tuhan yang baik. Hidup bergaul dengan orang yang mencintai Tuhan.
  • Segala pergaulan yang buruk menghancurkan semua hal yang sudah baik.
Orang harus memiliki segala hal tersebut agar bisa bertumbuh di dalam Tuhan.

Amin.

0 comments:

Posting Komentar