03 Januari 2023
Diberi Roh dan Hati yang baru
Tiada yang mustahil, Mukjizat itu Nyata RPK FM
Yehezkiel 36:26-29 (TB)
26 Kamu akan Kuberikan hati yang baru, dan roh yang baru di dalam batinmu dan Aku akan menjauhkan dari tubuhmu hati yang keras dan Kuberikan kepadamu hati yang taat. 27 Roh-Ku akan Kuberikan diam di dalam batinmu dan Aku akan membuat kamu hidup menurut segala ketetapan-Ku dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Ku dan melakukannya. 28 Dan kamu akan diam di dalam negeri yang telah Kuberikan kepada nenek moyangmu dan kamu akan menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allahmu. 29 Aku akan melepaskan kamu dari segala dosa kenajisanmu dan Aku akan menumbuhkan gandum serta memperbanyaknya, dan Aku tidak lagi mendatangkan kelaparan atasmu.
Pergumulan seorang wanita yang mengandung sangat berat, sewaktu sudah lahir, maka sukacita yang berlimpah melihat bayi yang dikandung 9 bulan itu.
Kita dilahirkan baru di dalam tubuh yang lama ini. Apa hal yang baru? Hati dan Roh yang baru. Hati yang baru. Roh yang baru. Itu lebih prioritas daripada semua harta dunia yang berlimpah ruah.
Galatia 5:22-23 (TB)
22 Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, 23 kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.
1. Kasih
2. Sukacita
3. Damai Sejahtera
4. Kesabaran
5. Kemurahan
6. Kebaikan
7. Kesetiaan
8. Kelemahlembutan
9. Penguasaan Diri
Semua itu adalah buah Roh Kudus yang ada di dalam hati dan roh kita.
Yohanes 20:21-23 (TB)
21 Maka kata Yesus sekali lagi: "Damai sejahtera bagi kamu! Sama seperti Bapa mengutus Aku, demikian juga sekarang Aku mengutus kamu."
22 Dan sesudah berkata demikian, Ia mengembusi mereka dan berkata: "Terimalah Roh Kudus.
23 Jikalau kamu mengampuni dosa orang, dosanya diampuni, dan jikalau kamu menyatakan dosa orang tetap ada, dosanya tetap ada."
"Damai Sejahtera bagi kamu" adalah perkataan pertama yang Tuhan Yesus berikan bagi murid-murid-Nya.
Kita tidak berani bersaksi tentang kebaikan Tuhan, maka dengan diberikan-Nya Roh yang baru, kita menjadi Berani bersaksi. Roh Kudus lah yang memampukan kita menjadi pemberita Injil di mana pun kita ditempatkan.
Mazmur 123:2 (TB)
2 Lihat, seperti mata para hamba laki-laki memandang kepada tangan tuannya, seperti mata hamba perempuan memandang kepada tangan nyonyanya, demikianlah mata kita memandang kepada TUHAN, Allah kita, sampai Ia mengasihani kita.
Berilah kami roh yang baru dan hati yang baru, hingga kami berkenan kepada-Mu ya Allah kami!
Amin
0 comments:
Posting Komentar