12 September 2022

12 September 2022


Keselamatan kita adalah anugerah Allah, melalui pengorbanan Kristus di kayu salib, namun kemenangan kita adalah perjuangan kita dalam hidup. 

Perjuangan apa?

1 Mengandalkan Allah saja
Allah tidak pernah kecewakan kita. Manusia bisa mengecewakan kita. Setiap orang bisa meninggalkan kita. Akan tetapi Allah kita tidak pernah tinggalkan kita. Andalkan Tuhan saja.

2 Menundukkan daging kita
Kita sudah mulai dengan roh, jangan berakhir dalam kedagingan, yang bisa menghancurkan kita. Tundukkan lah kedagingan kita dengan kuat. Iman yang teguh dan Kasih akan Tuhan membuat kita bisa menundukkan kedagingan kita.

3 Taat pada kehendak Allah
Taatlah pada firman Allah dan kehendak-Nya. Jangan kehendak kita yang jadi, tapi kehendak Allah.

4 Kerjakan yang Terbaik saja
Manusia cenderung mau mendapat hasil yang luar biasa dengan perjuangan yang biasa saja. Mulai sekarang kerjakan semuanya dengan bersungguh-sungguh dan kerja keras untuk menghasilkan yang terbaik. Allah akan menyempurnakan pekerjaan kita itu.

Hari ini harinya Tuhan bag ke 8 
Program ke 

"Tuhan Memberikan Kemenangan"

Allah kita berikan kemenangan bagi kita tepat pada waktunya.

2 Samuel 8:1-14 (TB)
1 Sesudah itu Daud memukul kalah orang Filistin dan menundukkan mereka; lalu Daud mengambil kendali pemerintahan atas ibu kota dari tangan orang Filistin.
2 Dan ia memukul kalah orang Moab, lalu sambil menyuruh mereka berbaring di tanah ia mengukur tempat mereka dengan tali; diukurnya dua kali panjang tali itu untuk mematikan dan satu tali penuh untuk membiarkan hidup. Maka orang Moab takluk kepada Daud dan harus mempersembahkan upeti. 
3 Selanjutnya Daud memukul kalah Hadadezer bin Rehob, raja Zoba, ketika ia pergi memulihkan kekuasaannya pada sungai Efrat.
4 Daud menawan dari padanya seribu tujuh ratus orang pasukan berkuda dan dua puluh ribu orang pasukan berjalan kaki, lalu Daud menyuruh memotong urat keting segala kuda kereta, tetapi dengan meninggalkan seratus ekor kuda kereta. 
5 Lalu orang Aram dari Damsyik datang menolong Hadadezer, raja Zoba, tetapi dari antara orang Aram itu Daud menewaskan dua puluh dua ribu orang.
6 Kemudian Daud menempatkan pasukan-pasukan pendudukan di daerah orang Aram dari Damsyik. Orang Aram itu takluk kepada Daud dan harus mempersembahkan upeti. TUHAN memberi kemenangan kepada Daud ke mana pun ia pergi berperang. 
7 Sesudah itu Daud mengangkut perisai-perisai emas yang dipakai oleh anak buah Hadadezer, lalu membawanya ke Yerusalem.
8 Dan dari Betah dan dari Berotai, yaitu kota-kotanya Hadadezer, raja Daud mengangkut amat banyak tembaga. 
9 Ketika didengar Tou, raja Hamat, bahwa Daud telah memukul kalah seluruh tentara Hadadezer, 
10 maka Tou mengutus Yoram, anaknya, kepada raja Daud untuk menyampaikan salam dan mengucapkan selamat kepadanya, karena ia telah berperang melawan Hadadezer dan memukul dia kalah, sebab Hadadezer sering memerangi Tou. Dan Yoram membawa barang-barang perak, emas dan tembaga.
11 Juga barang-barang ini dikhususkan raja Daud bagi TUHAN, bersama-sama perak dan emas yang berasal dari segala bangsa yang ditaklukkannya, 
12 yakni perak dan emas dari orang Aram, dari orang Moab, dari bani Amon, dari orang Filistin, dari orang Amalek, dan dari jarahan yang dirampas dari Hadadezer bin Rehob, raja Zoba.
13 Demikianlah Daud mendapat nama, dan ketika ia pulang, ia menewaskan delapan belas ribu orang Edom di Lembah Asin.
14 Lalu ia menempatkan pasukan-pasukan pendudukan di Edom; di seluruh Edom ditempatkannya pasukan-pasukan pendudukan, sehingga seluruh Edom diperbudak oleh Daud. TUHAN memberi kemenangan kepada Daud ke mana pun ia pergi berperang.

TUHAN memberi kemenangan kepada Daud ke mana pun ia pergi berperang. 
Inilah sesungguhnya rencana Tuhan bagi setiap orang percaya, yaitu untuk memberikan kemenangan. Allah tidak pernah meninggalkan umat-Nya, melainkan memberi kemenangan. 
Tetapi mengapa banyak yang merasa kalah terus? Jadi jikalau kita masih berada dalam pergumulan dan mulai kalah, bangkitlah, percayalah Allah kita tidak pernah membiarkan kita gagal. Ia akan menolong dan memberikan kita kekuatan. Berserulah dan Panggil Nama-Nya. Allah pasti datang menolong. 

Kemenangan apa yang Tuhan Yesus janjikan buat kita:

1. Menang atas dosa
Banyak orang mengejar kesuksesan dan diberkati, tetapi kemenangan sesungguhnya adalah menang terhadap dosa. Berbahagialah orang yang dosanya diampuni dan kesalahannya tidak diperhitungkan. Jadilah orang Kristen yang tidak terjajah oleh dosa.

2. Menang atas tipu daya iblis
Orang Kristen sudah melayani dan ikut Tuhan lama, tapi masih kalah terus terhadap tipu daya iblis. Petrus saja sudah ikut terus menerus Tuhan Yesus setiap hari, tapi pada saat Tuhan Yesus ditangkap, ia malahan menyangkal-Nya. 
Bapak-bapak hancur karena tipu daya iblis dengan korupsi, selingkuh. Anak muda narkoba dan seks bebas. Ibu-ibu terlibat perjudian, konsumerisme. Itu semuanya adalah tipu daya iblis. 
Anak Tuhan sesungguhnya diberi kuasa atas kuasa iblis: tunduklah kepada Allah dan lawanlah iblis, maka ia akan lari.

3. Kemenangan atas keinginan daging
Kalau kita terus menerus membiarkan daging kita berkuasa, maka suatu hari kita akan hancur. Kita harus tegas menyangkal kedagingan kita dengan mendekatkan diri pada Allah, minta pertolongan Roh Kudus untuk menguatkan kita.

4. Kemenangan atas upaya jahat manusia
Masih banyak orang yang berniat jahat pada kita, karena kita belum sampai ke Surga. Manusia boleh mereka-rekakan hal yang jahat, tapi Allah sesungguhnya mereka-rekakannya untuk kebaikan. Jadi jangan kita balas kejahatan dengan kejahatan, tapi balaslah dengan kebaikan.

Amin.

0 comments:

Posting Komentar